Logo Jagoan Gadget
Honor Magic V2, Honor Magic V2 Resmi, HP Lipat Tertipis
HP News

Honor Magic V2 Resmi, HP Lipat Tertipis

Honor Magic V2 telah secara resmi dirilis. Ini merupakan HP lipat terbaru yang dirilis ke pasaran. Ia bakal menjadi pesaing Galaxy Fold dan Oppo Find Flip di Tiongkok.

Datang sebagai penerus Honor Magic, tentunya banyak pembaruan yang dilakukan untuk V2. Mulai dari chipset hingga desain yang lebih tipis merupakan salah satu yang ditingkatkan pada HP lipat terbaru Honor. Namun, ponsel ini masih membawa desain mekanisme lipat seperti buku.

Nah, penasaran dengan spesifikasinya kan? Yuk, simak saja pembahasan spesifikasi dari Honor Magic V2.

Spesifikasi Honor Magic V2

Seperti biasa, saat membahas tentang spesifikasi, tentunya akan berangkat dari chipset yang dibawa oleh perangkat. Adanya peningkatan prosesor seperti yang disebutkan di atas, membuat penasaran akan chipset yang dibawanya.

Untuk “otak” yang dibawanya kali ini, Honor menempatkan Snapdragon 8 Gen 2 versi khusus. Prosesor ini bisa di-overclock mencapai kecepatan 3,36 GHz. Sebagai gambaran, versi biasa hanya memiliki clock speed di 3,2 GHz.

Prosesor tersebut bersanding dengan RAM 16 GB & 12 GB dengan pilihan ruang penyimpanan internal mulai dari 256 GB, 512 GB, hingga 1 TB. Untuk versi RAM 16 GB dengan ROM 1TB sendiri akan dikenal dengan Honor Magic V2 Ultimate Edition.

Oh iya, sistem operasi yang digunakan pada ponsel lipat Honor terbaru ini adalah Android 13. Tentunya dengan lapisan antarmuka MagicOS 7.2 untuk mempercantik tampilannya.

Beralih ke ukuran bodi dari smartphone-nya, HP lipat terbaru dari Honor hadir dengan ketebalan 4,7 mm dalam keadaan terbuka dan 9,9mm saat terlipat, dengan bobot mencapai 231 gram.

Bila dilihat dari ukurannya, mungkin bisa dikatakan, Honor Magic V2 merupakan HP lipat paling tipis. Pasalnya, HP tertipis sebelumnya di pasaran, seperti Xiaomi Mix Fold 3 atau Xiaomi Mix Fold 2, punya ketebalan 5,4 mm saat terbentang dan 11,2 saat terlipat.

Baca Juga  Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE Snapdragon 888 Masuk Pasar Asia

Lalu, produk tersebut juga menggunakan hinge unibody. Engsel ini tidak menggunakan roda gigi dan menggunakan penutup paduan titanium milik Honor. Engsel ini pun diklaim bisa bertahana digunakan hingga 400.000 kali.

Untuk layar utama dari HP lipat terbaru Honor ini menggunakan panel LTPO OLED dengan luas 7,91 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 2156 x 2344 dan juga refresh rate 120 Hz. Layar ini juga sudah didukung HDR 10+, serta tingkat kecerahan maksimum mencapai 1600 nits. Kemudian pada layar ini juga ada sebuah hole tempat berdiamnya kamera 16 MP.

Sementara pada layar cover hadir dengan panel OLED 10-bit dengan ukuran 6,43 inci. Hadir dengan resolusi 2736 x 1060 piksel, layar ini mempunyai rasio aspek 20:9 dengan refresh rate 120Hz dan kecerahan maksimum 2500 nits. Baik layar utama atau layar cover sama-sama mendukung kehadiran pena digital, baik untuk mencatat ataupun menggambar.

Lalu balik ke punggung bodi dari Honor Magic V2 ini, hadir kamera utama 50 MP dengan teknologi OIS, kamera ultrawide 50 MP, serta kamera telephoto. Ketiga kamera tersebut hadir di bagian kanan atas punggung ponsel lipat ini dan tersusun secara vertikal.

HP tertipis dari Honor ini hadir dengan kapasitas baterai 5000 mAh dan disertai dengan teknologi pengisian daya cepat 66 watt. Selain itu, ponsel ini sudah dilengkapi dengan NFC, USB Type-C, fingerprint, hingga konektivitas 5G.

Untuk harga Honor Magic V2 yang rilis di Tiongkok bisa dilihat di bawah ini.

Honor Magic V2 (12/256GB): 8,999 Yuan atau sekitar Rp18,7 juta

Honor Magic V2 (12/512GB): 9.999 Yuan atau sekitar Rp20,8 juta

Honor Magic V2 Ultimate Edition (16/1 TB): 11.999 Yuan atau sekitar 25 juta

Baca Juga  Honor Play 40C 5G Dirilis, Dibekali Snapdragon 480 Plus

Hadir dengan warna Black, Silk Black, Silk Purple, serta Gold, ponsel ini terlihat elegan dan powerful. Kalau rilis di Indonesia kalian bakal tertarik buat beli gak?

Jika Anda mencari perangkat Android yang lebih berfokus pada penggunaan tablet, pastikan untuk mengevaluasi juga Honor MagicPad 13 dalam daftar pilihan Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *