Logo Jagoan Gadget
Samsung Galaxy S23 FE, Bocoran Samsung Galaxy S23 FE, HP Flagship Versi Murah
HP

Bocoran Samsung Galaxy S23 FE, HP Flagship Versi Murah

Samsung Galaxy S23 FE kabarnya akan segera dirilis secara resmi. Buat kamu yang mendambakan Galaxy S23 Series tapi dananya masih terbatas, seri FE atau Fan Edition ini bisa jadi pilihan yang lebih rasional.

Buat kalian yang belum tahu, Samsung sudah beberapa kali meluncurkan HP flagship mereka dengan seri FE. Perbedaan paling signifikan dengan versi standar tentu harganya yang jauh lebih murah.

Meski murah, Galaxy S versi FE tetap punya kualitas dan fitur-fitur HP flagship guys. Jadi kalian nggak perlu khawatir bakal dapet HP yang kemampuannya nanggung.

Samsung Galaxy S23 FE, Bocoran Samsung Galaxy S23 FE, HP Flagship Versi Murah

Kembali lagi ke Galaxy S23 FE, smartphone ini konon akan ditenagai chipset Exynos 2200 atau Snapdragon 8 Gen 1 sebagai dapur pacunya. Kalau misalnya nanti masuk Indonesia, belum bisa dipastikan chipset mana yang akan diboyong.

Exynos 2200 atau Snapdragon 8 Gen 1 memang tidak sekencang Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang dipakai oleh Galaxy S23 Series. Namun bukan berarti performanya bisa dipandang sebelah mata. Game apapun bakal jalan dengan lancar!

Untuk spek lainnya, Galaxy S23 FE kemungkinan akan mengusung layar 6,4 inci. Kamera utamanya 50 megapixel OIS yang ditemani 8 megapixel ultrawide serta 12 megapixel telefoto, dan menawarkan pilihan RAM 6 atau 8 GB dengan penyimpanan 128 atau 256 GB.

Samsung Galaxy S23 FE, Bocoran Samsung Galaxy S23 FE, HP Flagship Versi Murah

Smartphone ini juga didukung baterai berkapasitas 4.500 mAh dan dukungan pengisian daya cepat 25W. Kabarnya akan ada pula fitur wireless charging 15W.

Lalu, kapan Samsung bakal meresmikan kehadiran Galaxy S23 FE? Bocoran informasinya kemungkinan besar rilis bulan depan untuk pasar global. Biasanya peluncuran secara global tidak akan berbeda jauh dengan jadwal di Indonesia.

Butuh rekomendasi HP Samsung di Bawah Rp2 Juta? Ini rekomendasinya!

Baca Juga  Samsung Galaxy Watch6 Classic Astro Edition, Keren untuk yang Suka Astronomi

Samsung juga punya HP keren lain yang disebut Samsung Galaxy M34. Pengin tahu spesifikasinya? Simak saja!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *